Arsip Blog

Minggu, 10 April 2011

Jepang Puji Kepedulian Indonesia

Metrotvnews.com, Jakarta: Pemerintah Jepang Takeaki Matsumoto memuji perhatian Indonesia bersama masyarakat akan bencana alam di Negeri Sakura. Pengakuan diserukan Menteri Luar Negeri Jepang Takeaki Matsumoto pas kunjungan kehormatan di Jakarta, Sabtu (9/4).

"Pertemuan dengan Menlu Jepang membahas mengenai penyampaian apresiasi pemerintah Jepang atas penyampaian dan perhatian dari pemerintah dan masyarakat Indonesia atas bencana dan atensi yang diberikan secara khusus oleh Indonesia," kata Staf Khusus Presiden bidang Hubungan Internasional Teuku Faizasyah.

Menurut Faiza, Jepang juga memberikan penghargaan dan penyelenggaraan Pertemuan Khusus Menteri ASEAN-Jepang untuk membahas bantuan ASEAN bagi Jepang. Semua itu inisiatif Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Menlu Jepang memaparkan perkembangan langkah skala nasional mengatasi dampak bencana. Termasuk kesediaan Negeri Matahari Terbit secara teratur menyampaikan informasi mengenai dampak lanjutan dari kelumpuhan fasilitas nuklir Fukushima.

"Mereka menyebutkan bahwa dari waktu ke waktu mereka memberikan semacam penjelasan kepada perwakilan-perwakilan negara-negara yang berkedudukan di Tokyo. Jadi, hal itu sudah dilakukan secara berkesinambungan," jelas Faiza.

Selain itu, kata Faiza, Jepang berkomitmen tetap membantu program pembangunan Asia Tenggara. Jepang yakin kemajuan di Asia Tenggara memberi imbas positif bagi kemajuan ekonomi Jepang.

"Secara khusus, mereka juga menyampaikan kesiapan mereka untuk terus berkontribusi terhadap pembangunan nasional Indonesia, termasuk program akselerasi, pembangunan kawasan-kawasan pertumbuhan yang saat ini sedang direncanakan pemerintah," katanya.

Kemudian Presiden menyampaikan kembali rasa bela sungkawa atas kesedihan Jepang. Dalam konteks itu disiapkan suatu pranata, kerangka kerja sama, untuk penanganan bencana masa mendatang.

Menlu Jepang di Jakarta menghadiri pertemuan ASEAN-Jepang. Ia didampingi Dubes Jepang untuk Indonesia Kojiro Shiojiri, Dirjen Asia Tenggara dan Asia Barat Daya Kemenlu Jepang Kunio Umeda, dan Direktur Asia Tenggara Kemenlu Jepang Takashi Katae. (Ant/*****)

source : http://www.metrotvnews.com/metromain/news/2011/04/09/48113/Jepang-Puji-Kepedulian-Indonesia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

thanks for comment

Pencarian

free counters

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...