Sabtu, 19 Februari 2011

Pencinta Film Asing di Indonesia Kecewa

Metrotvnews.com, Jakarta: Asosiasi Produsen Film Amerika Serikat (MPA) sudah menyetop kiriman film-film Hollywood ke Indonesia. Alhasil, hampir dipastikan tidak akan ada lagi film-film kaliber dunia yang beredar di bioskop-bioskop di Tanah Air.

Bukan tanpa sebab MPA mengambil kebijakan sepihak. Mereka keberatan dengan peraturan pajak bea masuk atas hak distribusi film impor di Indonesia yang berlaku efektif bulan kemarin. PMA protes dan menilai produk mereka seharusnya bebas bea masuk impor.

Kondisi itu langsung mengundang reaksi dari para pencinta film. Sebagian besar menyayangkan hal tersebut. Alasannya film asing, khususnya produksi Hollywood, dinilai sangat bagus kualitasnya, baik dari alur cerita hingga penggarapannya. Keberadaan film asing pun bisa dijadikan pembelajaran bagi para sineas-sineas lokal untuk meningkatkan mutu film garapannya.

Sutradara Aditya Gumay termasuk yang menyayangkan dengan adanya keputusan pihak MPA. Pencinta film di Indonesia membutuhkan tontonan-tontonan menarik yang bisa dijadikan referensi bagi perfilm-an lokal. Sementara warga pencinta film asing lainnya berharap keputusan itu segera bisa diubah.

Namun tak sedikit warga yang mendukung kondisi tersebut. Dengan terbendungnya film asing, diharapkan bisa memacu para seniman-seniman film lokal untuk membuat karya lebih bagus dan bisa dijadikan kebanggaan bagi masyarakat Indonesia.(DSY)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

thanks for comment

Pencarian

free counters

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...