Arsip Blog

Selasa, 31 Mei 2011

Amerika Jadikan Indonesia Sumber Utama Produk Alas Kaki

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Perdagangan RI Mari Elka Pangestu melanjutkan kunjungan kerjanya ke Washington D.C. pada tanggal 23-24 Mei 2011. Pada hari terakhir di Washington D.C. (24/5/2011), Mendag melakukan pertemuan dengan Presiden Footwear Distributors and Retailers of America (FDRA) Matt Priest dan Michael Massey General Counsel at Collective Brands.

Asosiasi persepatuan AS tersebut menyatakan ketertarikannya untuk menjadikan Indonesia sebagai sumber utama (source) produk alas kaki mereka karena Indonesia dinilai sangat kompetitif di sektor ini.

Kementerian Perdagangan melalui rilisnya Senin (30/5/2011), menyatakan FDRA juga menyampaikan undangan khusus kepada Pemerintah Indonesia untuk memberikan gambaran potensi investasi persepatuan di Indonesia.

Mendag Mari Pangestu menyambut baik undangan ini dan gembira bahwa FDRA mencatat Indonesia menjadi 'the destination' bagi sourcing alas kaki Amerika, mengalahkan China dan Vietnam.

Mendag berjanji akan mengirimkan wakilnya pada pertemuan tersebut serta akan mengajak wakil dari dunia usaha dan APRISINDO. Dengan itu, secara langsung APRISINDO nantinya dapat berdialog dengan FDRA.

Mari Pangestu juga meminta agar FDRA mendorong pemasaran produk-produk Indonesia secara global, serta bersedia membantu memfasilitasi pertemuan dengan asosiasi-asosiasi terkait lainnya di AS, seperti USA ITA (International Textiles and Apparel Association), Outdoor Industry Association, serta beberapa senator dan pejabat kongres AS yang memiliki pengaruh terhadap negosiasi perdagangan, terutama terkait dengan Generalized System of Preferences (GSP). Atas permintaan tersebut, FDRA siap mendukung Indonesia.

Mendag lebih lanjut menegaskan bahwa ada beberapa tahapan dan lapisan yang harus dilakukan dalam melakukan kontak dagang dengan Amerika Serikat. Selain melakukan pendekatan G to G atau B to B tradisional, serta pendekatan terhadap organisasi dan tokoh yang berpengaruh terhadap kebijakan ekonomi di Amerika Serikat.

Mendag juga selalu melakukan hubungan langsung dan kerja sama dengan buyers, serta importir produk Indonesia di AS.

“Cara seperti ini akan lebih efektif meningkatkan akses pasar Indonesia di Amerika Serikat,” jelas Mendag Mari Pangestu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

thanks for comment

Pencarian

free counters

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...