Arsip Blog

Sabtu, 02 Juli 2011

Hari ke-6 Indonesia Dulang 7 Emas, 7 Perak, 1 Perunggu Olimpiade Tunagrahita

http://images.detik.com/content/2011/07/02/10/sowsg-athens2011.jpgAthena - Luarbiasa! Atlet putera-puteri tunagrahita Indonesia pada hari keenam olimpiade mendulang medali 7 emas, 7 perak dan 1 perunggu. Mereka patut menjadi contoh atlet biasa.

Tambahan medali emas disumbangkan oleh atlet Indonesia Fadillah Sobri (Bangka Belitung) dan Rico (Kalimantan Tengah) masing-masing dari cabang olahraga bocce nomor tunggal putera, Jumat (1/7/2011).

Fadillah Sobri berjaya dalam final di Divisi M11, posisi kedua dengan medali perak diduduki Alaiafi Auvaa Pese dari Samoa dan perunggu direbut Wilfredo A. Ramos dari Venezuela.

Sedangkan Rico menyumbangkan 1 emas untuk keharuman nama Indonesia setelah berhasil mengatasi Issa J. Alsabatin dari Yordania (perak), Luis Rodriguez dari Costa Rica (perunggu).

Dengan perolehan ini cabang olahraga bocce seolah-olah menjadi 'lumbung emas' bagi Indonesia di Olimpiade Tunagrahita 2011, Athena. Sebab sebelumnya cabang ini telah menyumbang 1 emas dari nomor beregu, Selasa (27/6/2011), demikian Sekretaris I Jani Sasanti kepada detikcom.

Medali emas lainnya datang dari cabang bulutangkis puteri melalui perjuangan Ati Hasyim (19 tahun) di Stadion Hellenikon Fencing Hall.

Bertarung di Divisi F01, yang merupakan divisi terberat puteri, Ati Hasyim menaklukkan Judit Dimiter dari Hungaria dengan straight set.

Pada set pertama, atlet dari Sulawesi Tengah ini unggul telak 21-3. Namun pada set kedua Judith Dimiter bangkit memberikan perlawanan sengit sebelum akhirnya dipaksa menyerah dengan angka 21-16. Emas hasil jerih payah Ati Hasyim ini merupakan yang pertama dari cabang bulutangkis.

Sementara itu pebulutangkis Noni Marlena (22 tahun) siswi SLTPB/SLTPA Manggis Ganting Bukitinggi, yang juga bertarung di Divisi F01, harus mengakui keunggulan Olga Sokolova dari Rusia. Olga berhak atas medali perak dan Noni diganjar dengan medali perunggu.

Selanjutnya Noni dalam putaran final ganda putri akan berpasangan dengan Ati Hasyim, sedangkan dalam ganda campuran akan berpasangan dengan Alex Wiranata di Divisi XD02. Alex sendiri akan turun bertarung dalam tunggal putera di Divisi M01.

Penambahan medali emas juga didapat dari cabang olahraga renang. Dalam duel final di nomor 50 Meter gaya bebas putra Divisi 10, atlet renang Christian Husen Sitompul asal DKI Jakarta berhasil meraih medali emas dengan membukukan waktu 1:22.15. Medali perak jatuh ke tangan Raymond T. Macasaet dari Filipina (01:36.43) dan perunggu untuk Marwan Elharti dari Maroko (01:09.05).

Sedangkan perenang Daniel Nugroho Wijayanto kembali mempersembahkan perak kedua bagi tim merah putih dengan catatan waktu 00:28.26. Daniel kalah bersaing dengan Michael Heath dari Kanada dengan perbedaan waktu tipis yaitu 00:27.24.

Dari cabang atletik dilaporkan bahwa pelari Mahmudi, yang turun di Divisi M6 200 meter dan disemangati langsung oleh Dubes RI Ahmad Rusdi, juga berhasil merebut medali perak dengan waktu 00:23.98.

Pada nomor ini, Mahmudi asal Sumatera Selatan, harus berjuang menghadapi pelari dari Inggris, Kanada, Kuba, Afrika Selatan, Barbados, Puerto Rico dan Australia. Medali emas dari nomor ini diraih Molefe dari Afrika Selatan dengan waktu 00:23.46 dan perunggu jatuh ke tangan Bella dari Cuba dengan waktu 00:24.05.

Masih di cabang atletik, pelari Agus Adi Wiranata, kembali mempersembahkan perak untuk tim merah putih di Divisi M7 200 meter dengan torehan waktu 00:24.59.

Di divisi ini Agus harus bertempur melawan atlet dari Bahama, Jamaica, Israel, Suriname, Caymnan Islands dan Botswana. Medali emas direbut pelari Burke dari Jamaica dengan waktu 00:24.34 dan perunggu diboyong pelari Sankes R dari Suriname dengan waktu 00:25.04.





(es/es)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

thanks for comment

Pencarian

free counters

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...